Rabu, Oktober 20, 2010

SETTING MODEM ZTE-MF627 PLUS KARTU THREE

Pagi-pagi sesampai di kantor saya lihat ada Notebook di Meja saya. Kemudian beberapa saat, teman saya menghampiri saya kemudian bilang, tolong bos Modemnya gak bisa jalan. Sehari sebelumnya memang saya menyarankan dia untuk memakai USB modem dengan kartu 3 karena sekarang kartu 3 lagi murah internetnya. Tarifnya mulai dari 25.000 untuk 512MB per bulan.
Saya buka laptopnya, trus mulai tancapkan modem USB ZTE MF627 ke slot USB, secara otomatis windows mendeteksi modem tersebut dan menginstall drivernya, tetapi kayaknya Modem ini tidak menyertakan driver dalam perangkatnya, sehingga driver gak terinstall dengan baik
. Saya bilang ke teman saya kenapa modemnya gak bisa jalan karena drivernya gak terinstal dengan baik.
Saya akhirnya coba googling driver modem ini di internet. Dan akhirnya ketemu deh…
Buat teman-teman yang mungkin mengalami hal serupa bisa unduh Drivernya di http://www.zte.com.au/telstra/Product_Downloads/MF626_downloads.htm
Nah untuk setting modem ZTE-MF627 agar berfungsi secara optimal, ikuti langkah-langkahnya.
1. Download drivernya dari link yang saya kasih di atas. Begitu masuk webnya, nanti akan muncul seperti gambar di bawah :



2. Setelah selesai download, install drivernya .


3. Setelah proses selesai, tancapkan Modemnya ke slot USB. Apabila drivernya sudah terinstal dengan baik, maka di monitor akan muncul jendela untuk settingan modemnya.



Tetapi apabila tidak muncul window seperti diatas, coba masuk ke control panel -> System -> Device Manager. Hapus driver modemnya, kemudian install kembali.

4. Untuk menambahkan profil settingan kartu three (3), Klik “ADD”



5. Kemudian isi kolom-kolom berikut:
  • Config file name : bisa sembarang (contoh: 3data)
  • Dial Number: *99#
  • User Name: 3data
  • Password: 3data
  • APN: 3data
  • Authentication: pilih “CHAP”

6. Klik “OK”

7. Kemudian jadikan profil ini sebagai default untuk koneksi internet anda
8. Untuk menyambungkan ke internet, klik logo globe, kemudian pilih profil 3data dan klik “Connect”



Setelah berhasil login ke internet, teman gue senang banget, sebab sudah semalaman katanya gak bisa internetan, padahal hanya masalah drivernya doang. Semoga tulisan ini bisa membantu

Oh iya, FYI :
Berikut spec dari Modem ZTE MF627:

  • Maximum download speed : 3.6 Mbps
  • Maximum upload speed : 384 kbps
  • Network interface : USB
Compatible with:
  • Windows (2000, XP, Vista) and Mac (10.4 and 10.5)
  • 3 customised dashboard (Birdstep)
  • MicroSD slot (up to 4GB)

Dantocom di Facebook

Artikel Lainnya..



Share