Jumat, Agustus 10, 2012

Cara mengatasi Error E16 Printer Canon MP258

Halo sahabat Dantocom, lama juga nih tidak update blog dantocom. Pada kesempatan yang berbahagia ini, saya ingin berbagi pengalaman Cara mengatasi Error E16 Printer Canon MP258.

Baru-baru ini saya ditelpon seorang client yang minta printernya diperbaiki karena tidak bisa print. Awalnya saya pikir hanya masalah catridge seperti yang sebelum-sebelumnya, maklum sobat, nih printer sudah di infus.

Tetapi ketika saya cek ternyata masalahnya bukan di catridge, melainkan ketika printer dinyalakan LCD panel menunjukkan huruf E kemudian angka 1 disusul 6 angka-angka tersebut berputar bergantian.
Bagi kita orang awam mungkin agak bingung dengan masalah ini, tetapi jangan khawatir, error ini disebut dengan error E16. 

Dan ketika kita coba print maka akan tampil di layar monitor warning seperti ini :



Cara Mengatasi Error E16 MP258 sobat bisa praktekkan tips berikut ini:
Error E16 pada Canon MP258 biasanya disertai dengan berkedipnya lampu alarm dan lampu indikator Hitam atau Colour (warna). Itu artinya catridge Black atau warna membutuhkan reset (mengalami runout).

Untuk Mengatasi Error E16 Canon MP258:
Jika indicator yang nyala adalah lampu alarm dan Black, berarti catridge hitam perlu di- reset
  • Tekan tombol STOP/RESET bersamaan dengan tombol BLACK/START agak lama (Kira-kira 5 s/d 10 detik), kemudian lepaskan, layar di LCD akan berputar.


Jika muncul error lagi E13 atau E16 lagi dengan lampu indicator COLOUR, berarti catridge warna juga butuh direset (mengalami runout) Caranya sama, seperti langkah sebelumnya.
  • Tekan tombol STOP/RESET bersamaan dengan tombol COLOUR/START agak lama (Kira-kira 5 s/d 10 detik), kemudian lepaskan, layar di LCD akan berputar, dan Selesai. 
Printer anda sudah siap digunakan.



Error seperti ini sering terjadi ketika catridge habis selesai direfill kemudian dipasang lagi. Apalagi untuk printer yang sudanh menggunakan tekhnik infus.

Nah, demikian Cara Memperbaiki Error E16 Printer Canon MP258 selamat mempraktekkan.

GOOD LUCK – Salam Dantocom, coba tips dan trik lainnya yang ada di blog ini sobat.
Dantocom di Facebook

Artikel Lainnya..



Share